Permasalahan Mendasar Sablon Pemula

Proses Sablon Manual
Proses Sablon Manual

Devotegarment.com – Permasalahan Mendasar Sablon Pemula, Seperti contoh gambar diatas, sebelum si penjual jualan coater dia bilang “kenapa mesti pakai coater, pakai perdana bekas juga bisa, gak usah ikut-ikutan cerita orang“. Kemudian setelah beberapa waktu tertentu Anda menghubungi dia kembali dia bilang “ini tahun 2022 bos, masak masih pakai perdana bekas, hasilnya gak bagus, pakai coater dong” Hal semacam itu juga sering terjadi pada tinta sablon kaos manual, berhubung si penjual BELUM JUALAN atau TIDAK JUALAN biasanya ada segelintir orang yang kemudian mengatakan “kenapa mesti pakai merk A, pakai merek ini saja bagus, banyak yang pakai” dan lain-lain …

nah, anehnya kadang baru sebulan atau 2 bulan Anda tidak kesana, dan kemudian Anda bermaksud membeli tinta A tadi jawabanya sudah ganti lagi “Pakai saja tinta B ini, ini lebih bagus, elastis, sudah test tarik, sudah banyak dipakai” dan lain-lain … ujung-ujungnya Anda bingung sendirikan he he he …

Ada lagi contoh lainnya, dimana Anda sebagai pemula di usaha sablon kaos manual masih belum terlalu familier dengan tinta superwhite, kebetulan Anda mendapatkan order sablon kaos dengan variasi tinta tersebut dan Anda pun datang ke seorang penjual. Kemudian Anda bilang “Saya mau membeli tinta sablon superwhite type A, apakah punya ?” saat itu Anda berharap bisa mendapatkan produk yang Anda cari, tapi justru si penjual bertanya “Kenapa koq mesti pakai type itu ?” dan Anda pun bingung sambil menjawab “Rekomendasi dari sebuah website” Dan selanjutnya si penjualpun bilang “Ah, ngapain ngikuti rekomendasinya orang itu, pakai saja produk ini, murah, bagus dan banyak dipakai” Kemudian Anda membeli dan Anda pakai buat mengerjakan order. Setelah Anda test cuci ternyata hasilnya luntur dan Anda pun komplain ke penjual, apa yang terjadi? Anda pun mendapatkan jawaban “Kalau yang murah ya begitu bos, ini ada merk lain yang diatasnya, kamu coba dech, sudah banyak dipakai ini” nah looo … kejadian seperti ini akan terus, terus dan terus berulang jika kita tidak hati-hati.


Kita harus memaklumi, segelintir orang ini bukan pekerja sosial, mereka adalah pedagang, yang butuh keuntungan, hanya saja menurut saya cara yang dipakai sedikit kurang bijak, apalagi kalau sampai menjelek-jelekan merk lain, itu sangat … sangat … sangat tidak baik menurut saya. Banyak suplier atau toko bahan sablon yang tidak menggunakan cara-cara seprti ini dan buktinya juga bisa eksis bahkan semakin besar tokonya. Lihat saja contohnya Lucas SPS Bandung, Central SPS Jakarta, ORISON SPS Solo, SURYA JAYA SPS Bali, dan masih banyak lagi lainnya, lihatlah usaha mereka semakin membesar dari waktu ke waktu karena kepedulian pada konsumennya.

Tetapi apakah hal ini sepenuhnya kesalahan segelintir orang itu, jawabannya adalah TIDAK. Karena sebenarnya, Anda tidak akan bisa dijadikan target jika Anda punya cukup informasi, punya teman untuk saling berbagi atau lebih bagus lagi punya semacam mentor yang peduli dengan Anda dan siap membantu Anda. Saya selalu menyarankan, carilah teman melalui berbagai media yang ada, bisa lewat facebook atau lebih bagus jika teman dekat yang tinggal satu daerah dengan Anda. Ajaklah mereka diskusi dan bertukar pengalaman sebelum Anda memutuskan untuk membeli sesuatu. Tidak perlu kemudian Anda punya pikiran negative saat mau membeli sesuatu karena jika Anda mengikuti saran saya untuk mencari teman diskusi dan berbagi pengalaman dilingkungan Anda, maka Anda pasti akan mendapatkan informasi lebih yang sangat bermanfaat untuk Anda. Artikel selanjutnya tentang …